Past Continuous dan Past simple merupakan salah satu jenis tenses yang terkadang membuat siswa bingung ketika mengerjakan latihan soal, terlebih lagi bila kedua tenses ini digabungkan dalam sebuah kalimat yang terdiri dari dua klausa. Mereka cenderung keliru dalam menentukan klausa mana yang harus menggunakan Past Continuous dan klausa mana yang harus menggunakan Past Simple. Pun dalam soal Ujian Nasional untuk kelas 9 SMP, murid-murid juga masih sering keliru menentukan jawaban yang benar ketika harus menyusun kata acak menjadi kalimat berbentuk Past Continuous dan Past Simple dengan benar. Tapi, dengan catatan berikut ini, saya harap murid-murid tidak akan bingung lagi. Yuk, kita mulai belajar lagi!
Berikut ini adalah chart untuk membedakan penggunaan Past Continuous dan Past Simple.
Past
Simple
|
Past
Continuous
|
|
Penggunaan
|
1. Digunakan untuk menerangkan
kejadian yang sednag terjadi di waktu lampau
2. Digunakan untuk menerangkan
dua kejadian, yang mana kejadian yang sedang lebih dulu terjadi di waktu
lampau harus menggunakan Past Continuous dan kejadian yang menyela di
tengahnya menggunakan Past Simple
3. Untuk menerangkan dua
kejadian yang sedang terjadi secara bersamaan.
|
1. Digunakan untuk menerangkan
kejadian yang terjadi di waktu lampau dan sudah selesei dilakukan dengan
waktu yang jelas.
2. Digunakan untuk menerangkan
kebiasaan yang dilakukan di waktu lampau.
|
Kata
Kerja (Verb)
|
Was/were + V-ing
|
V2 (past Verb) / Did
|
Example
|
1. She
was studying English at this
time yesterday.
2. My
mother was cooking in the kitchen when
my father came home.
3. I
was playing football while my
brother was drawing on his drawing book.
|
1. My
friends and I went to House of Chocolate in Karangan last Sunday.
2. They
were used to practice football with their coach at Trenggalek stadium
every Sunday.
|
Time
Signals
|
When, while
|
Yesterday, Last week,
last night, two hours a go, two weeks a go
|
Example
of negative and interrogative sentence
|
1.
The
students were not studying English at this time yesterday.
2.
Were
the students studying English at this time yesterday?
|
1.
The
students did not study English yesterday.
2.
Did
the students study English yesterday?
|
Mari kita perhatikan contoh kalimat 'My mother was cooking in the kitchen when my father came home'.
Kalimat tersebut terdiri dari dua klausa yang dihubungkan dengan kata keterangan waktu 'when' yaitu:
1. My mother was cooking in the kitchen.
2. My father came home.
Jika melihat pola kalimat tersebut, maka kalimat pertama merupakan kejadian yang sedang lebih dulu terjadi (menggunakan past continuous) dan kalimat kedua terjadi di tengah-tengah/menyela kejadian pertama (sehingga menggunakan past simple).
Hati-hati ketika harus menyusun kata acak menjadi sebuah kalimat yang benar. Kata kerja past continuous memiliki dua to be (was dan were), to be 'was' digunakan bersama dengan subyek tunggal (she, he, it) dan to be 'were' digunakan bersama dengan subyek jamak (they, we, you). Subyek 'I (saya)' meskipun jamak tetap menggunakan to be 'was'.
Exercise 1! Susunlah kata acak berikut menjadi kalimat yang benar!
1. They - in the - was - while - playing - I - were - school yard - studying - football - English
2. When - my friend - was - called - I - TV - watching - at this time - last night
3. Diana - in the - shopping - market - when - met - she - her friend - was
4. Mrs. Yuyun - doing - homework - was - while - eating - her husband - some snacks
5. Riding - when - Mr. Tom - broke - his leg - was - bicycle - he
Tidak ada komentar:
Posting Komentar